Bloggerhelper

talk about blogging, content, music and design

Cara jitu di-index google image

index google image

Blogger Trik - Google image bisa menjadi gerbang masuknya visitor. Tidak perlu menggunakan script ajaib atau keywords rumit. Konsisten saja. Beberapa kali saya melakukkan percobaan, ternyata cara ini lumayan hasilnya. Padahal blog ini sama sekali tidak menyewa hosting. Hanya beli domain saja. lalu untuk menyimpan image, 100 persen menggunakan picasa web album. Anda bisa menyimpan image hingga 1 Gb. Kalau kuota habis, bisa bikin account baru yang bakalan free 1 Gb lagi. ...


Sebelum melangkah ke soal cara, ini saya tunjukkan sebuah bukti bahwa yang gratisan, nggak kalah dibanding yang berbayar. Coba Anda pergi ke google image. Untuk pencarian image, silakan masukkan Basic Adsense. Setelah itu akan muncul tampilan seperti ini...
Cara jitu di-index google image

Dari 400.000 pencarian untuk kata "Adsense Basic" , di halaman 1 terdapat 11 gambar yang asalnya dari bloggerhelper.

Waktu itu saya melakukan cara ini...
Pertama, saya menulis konten tentang Adsense Basic secara bersambung. Mulai Adsense Basic 1 sampai 6. Kata kunci utama yang saya pakai cuma satu: Adsense Basic. Kedua, bukalah folder baru di picasa web album dengan nama Adsense Basic. Tujuannya untuk menampung semua file gambar yang terkait dengan konten. Menurut pengalaman, saya menggunakan sedikit variasi pada nama file yang saya upload. Misalnya: Adsense basic 01, 001 Adsense Basic, dan Adsense Basic  Instinc. Meskipun tidak berbau porn, kata kunci yang berkesinambungan ternyata cukup disukai google image.

Untuk memperkuat keyword lebih lanjut...
Setelah file gambar Anda pasang, jangan lupa memberi sedikit atribut. Untuk artikel berjudul Adsense Basic 2, semua atribut saya isi dengan Adsense Basic 2. Mulai dari atribut seperti alt="Adsense Basic 2" | title="Adsense Basic 2" | meta="Adsense Basic 2". Jadinya seperti ini...
index google image

Pernah Juga...
Saya menggunakan keyword yang puanjang dan berkoma koma. Hasilnya: nol! Ternyata satu saja cukup kuat kok. Apalagi didukung oleh konten yang bermutu, pasti jalan. Padahal ini 100% gratisan lo. Bayangin kalau berbayar, wah...sawah. Ok selamat mencoba.

----------

Artikel terkait...

Share this:

ABOUTME

Hi all. This is deepak from Bthemez. We're providing content for Bold site and we’ve been in internet, social media and affiliate for too long time and its my profession. We are web designer & developer living India! What can I say, we are the best..

JOIN CONVERSATION

    Blogger Comment